Nikmati Berbuka Puasa Spesial di Doesoen Kakao Banyuwangi Mulai dari Rp50 Ribu

$rows[judul]
Ilustrasi minuman olahan cokelat. (dok. Sekitarkita)

Banyuwangi, Sekitarkita.co – Doesoen Kakao Banyuwangi menawarkan pengalaman berbuka puasa yang menarik dan berkesan bagi yang mencari suasana berbeda. Terletak di wilayah PT Perkebunan Nusantara (PTPN) I Regional 5 Kebun Kendenglembu, Kecamatan Glenmore, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, tempat ini memadukan keindahan alam dan kelezatan hidangan berbuka puasa dengan bahan cokelat terbaik di Indonesia.

Mulai dari harga Rp50 ribu, pengunjung bisa menikmati menu spesial yang disiapkan khusus untuk momen berbuka puasa. Menu tersebut terdiri dari berbagai hidangan lezat yang menggugah selera. Doesoen Kakao menjadi pilihan terbaik untuk tempat berbuka puasa bersama keluarga dan teman-teman di tengah kebun kakao yang asri.

Manager PTPN I Regional 5 Kebun Kendenglembu, Hastudy Yunarko, mengatakan Doesoen Kakao ingin memberikan pengalaman berbuka puasa yang tak terlupakan bagi pengunjung. Dengan sejumlah menu yang telah disiapkan, salah satu menu andalan yang ditawarkan adalah Choco blended yaitu hidangan penutup yang terbuat dari olahan kakao asli dari Kebun Kendenglembu.

Baca Juga :

"Selain menikmati hidangan spesial, pengunjung juga bisa merasakan keindahan kebun kakao yang ada di sekitar,” katanya, Kamis (13/3/2025).

Spesial Ramadan kali ini, lanjut Hastudy, Doesoen Kakao Banyuwangi menyediakan 5 paket buka bersama. Pengunjung bisa menikmati berbagai hidangan utama spesial, seperti ayam panggang saus kakao, ayam kripsi, nasi khas Doesoen kakao, serta berbagai menu lainnya yang menggunakan kakao sebagai bahan utama. 

“Kami ingin memberikan sentuhan khas pada setiap hidangan yang disajikan. Dengan berbagai pilihan menu menggunakan kakao sebagai bahan utama, kami berharap pengunjung bisa merasakan keunikan dan kelezatan yang berbeda,” tambah Hastudy.

Tidak hanya itu, Doesoen Kakao juga menyediakan berbagai aktivitas menarik yang bisa dinikmati sebelum berbuka puasa. Pengunjung bisa berkeliling kebun kakao dan melihat langsung proses pengolahan biji kakao menjadi cokelat. Selain itu, terdapat juga area bermain untuk anak-anak, sehingga keluarga bisa menghabiskan waktu bersama dengan menyenangkan.

Dengan suasana yang nyaman dan pemandangan yang indah Doesoen Kakao Banyuwangi menjadi destinasi wajib yang ingin merasakan sensasi berbuka puasa yang berbeda dan berkesan. Tempat ini juga sangat instagramable, sehingga Anda bisa mengabadikan momen berbuka puasa yang berkesan di sini.

Ayo jangan lewatkan kesempatan menikmati menu spesial buka puasa Ramadan 2025 bersama keluarga, pasangan, ataupun rekan kerja dengan suasana yang menyenangkan di Doesoen Kakao Banyuwangi mulai dari harga Rp50 ribu saja. Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi, pengunjung bisa menghubungi Doesoen Kakao Banyuwangi melalui media sosial atau langsung datang ke lokasi. (*)